Cara Mendapatkan Kuota TikTok Gratis Axis

Cara Mendapatkan Kuota TikTok Gratis Axis

Cara Mendapatkan Kuota TikTok Gratis Axis – Kuota TikTok disediakan oleh Axis untuk memanjakan para pengguna TikTok untuk berselancar lebih nyaman dan puas di dalamnya. Kuota jenis ini hanya bisa digunakan untuk mengakses TikTok saja, tidak seperti jenis kuota reguler atau kuota utama.

Kuota TikTok Axis disediakan sebagai paket bundle yang digabung dengan jenis paket internet lainnya. Selain itu, paket kuota TikTok Axis juga tersedia secara gratis untuk diklaim oleh semua pengguna setia Axis. Sayangnya, masih banyak pengguna yang belum tahu cara mendapatkan kuota TikTok gratis Axis tersebut. Informasi selengkapnya bisa kalian simak di bawah ini.

Cara Mendapatkan Kuota TikTok Gratis Axis

Axis mengajak para kawula muda untuk semakin kreatif dengan menyalurkan kreativitasnya melalui platform TikTok. Dalam hal ini Axis memberikan bonus kuota TikTok gratis bagi para pelanggannya. Bahkan tidak tanggung-tanggung, kuota TikTok yang diberikan oleh Axis ini mencapai 30GB yang bisa dinikmati secara cuma-cuma.

Adapun cara mendapatkan kuota TikTok Gratis Axis 30GB tersbut selengkapnya, sebagai berikut:

1. Beli Kartu Perdana Axis Baru

Cara termudah untuk mendapatkan bonus kuota TikTok Axis yakni dengan membeli kartu perdana Axis baru. Kemudian melakukan registrasi kartu Axis tersebut menggunakan NIK dan Nomor Kartu Keluarga. Nantinya Anda akan langsung mendapatkan bonus kuota TikTok secara cuma-cuma.

Kuota TikTok gratis yang bisa dinikmati yakni sebesar 512MB per hari yang berlaku mulai jam 00.00 – 06.00 WIB. Kuota TikTok gratis ini sendiri bisa Anda nikmati selama 60 hari terhitung sejak kartu berhasil diregistrasi.

Tidak hanya kuota TikTok saja, bonus kuota lainnya juga Anda dapatkan, yakni Kuota Games (00.00 – 06.00 WIB) sebesar 512/hari, Kuota Conference (00.00 – 06.00 WIB) sebesar 512/hari, dan juga Kuota Edukasi (00.00 – 06.00 WIB) sebesar 512/hari. Ketiga jenis kuota bonus ini berlaku selama 60 hari. Ditambah lagi dengan Kuota Aplikasi yang bisa dinikmati selama kartu masih aktif.

2. Beli Kartu Perdana Axis Baru dan Isi Paket Data

Sementara bagi Anda pengguna baru Axis yang langsung mengisi paket data, maka bonus kuota TikTok 30GB berlaku 24 jam bisa dinikmati secara gratis. Kuota TikTok 30GB ini dibagi dalam 15 hari, di mana Anda dapat menggunakan kuota bonus tersebut sebesar 2GB per hari untuk mengakses TikTok.

Selain kuota TikTok, diberikan pulsa bonus kuota lainnya, yakni 30GB Kuota Games (00.00 – 06.00 WIB) dan 30GB Kuota Edukasi & Conference (00.00 – 24.00 WIB). Sama seperti kuota TikTok, kuota tersebut bisa dinikmati 2GB per hari selama 15 hari. Ditambah lagi dengan bonus nelpon 200 menit per hari dan Kuota Aplikasi 130MB per hati selama nomor masih aktif.

3. Beli Paket Kuota untuk 3 Bulan Kedepan

Pengguna yang melakukan isi ulang paket data Axis untuk 3 bulan kedepan juga akan mendapatkan tambahan bonus kuota TikTok. Untuk besar bonus kuota TikTok yang diberikan tergantung pilihan paket data yang dibeli.

Untuk pelanggan yang melakukan pembelian paket data mingguan Axis, maka akan diberikan bonus kuota TikTok sebesar 1GB yang bisa dinikmati seharian. Sementara untuk pembelian paket data bulanan, maka bonusnya sebesar 1GB per hari untuk mengakses TikTok berlaku selama 5 hari.

Itulah tadi informasi mengenai cara mendapatkan kuota TikTok gratis Axis yang mudah dan terbukti bisa Anda terapkan. Semoga informasi di atas bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *