cara mengunci whatsapp
source image : freepik.com

2 Cara Mengunci Whatsapp dengan Sidik Jari di Ponsel

Artikel ini akan membahas tentang cara mengunci Whatsapp dengan sidik jari di ponsel pengguna, simak selengkapnya disini. Seperti yang diketahui, mengunci aplikasi yang ada di ponsel adalah hal yang penting untuk dilakukan, karena bisa saja orang lain mengakses aplikasi yang ada di ponsel dengan sembarangan.

Bayangkan saja jika di aplikasi tersebut ada data yang penting dan ada orang yang sembarangan membuka aplikasi terutama Whatsapp. Pastinya itu membuat Anda terganggu dan beresiko datanya hilang, jadi tidak heran jika beberapa orang ingin tahu bagaimana cara mengunci whatsapp.

Dan upaya yang kerap dilakukan oleh pengguna ponsel biasanya mengunci layar ponselnya, akan tetapi alangkah lebih baik untuk mengunci aplikasinya juga. Contohnya pengguna harus tahu bagaimana cara mengunci Whatsapp dengan sidik jari.

Cara mengunci Whatsapp dengan sidik jari tentunya sangat mudah untuk diterapkan, jadi pengguna tidak usah khawatir dengan itu. Ada dua cara yang bisa digunakan untuk mengancing aplikasi ini, yakni mengancing aplikasi di Android dan iPhone, simak berikut ulasannya.

2 Cara Mengunci Whatsapp dengan Sidik Jari di Ponsel

Cara Mengancing WA dengan Sidik Jari di Android

Seperti yang sudah dijelaskan, caranya sangat mudah dan pengguna pun tidak perlu menginstall aplikasi bantuan untuk mengancing aplikasi ini. Karena, WA sendiri memiliki banyak fitur di dalamnya dan sudah berkembang pesat dibandingkan dengan yang dulu, simak berikut langkah-langkahnya.

  • Bukalah aplikasi WA yang ada di ponsel Anda
  • Kemudian, pilih ikon titik tiga yang ada di atas pojok kanan
  • lalu, pilih “Pengaturan”
  • Pilih “akun”
  • Selanjutnya, pilih “Privasi”
  • Geser layar kebawah dan carilah “Kunci Sidik Jari”
  • Aktifkan fitur tersebut
  • Kemudian, sentuhkan sensor sidik jari, agar sistem bisa mengenali sidik jari Anda dan mengkonfirmasinya
  • Sebelum autentifikasi sidik jari, pengguna bisa menekan untuk memilih jangka waktu
  • dan Aktifkan konten notifikasi, jika Anda ingin melihat pesen teks pada notifikasi pesan baru

Mudah. bukan? Akan tetapi, jika trik diatas agak ribet untuk dilakukan, tentunya pengguna bisa menonaktifkan fitur tersebut. Cara menonaktifkannya juga sangat mudah, dan berikut ini adalah langkah-langkah dalam menonaktifkan fitur sidik jari pada WA, simak berikut.

  • Buka kembali WA yang ada di ponsel Anda
  • Klik ikon titik tiga yang ada di atas pojok kanan, dan masuklah ke “Pengaturan”
  • lalu, pilih “Privasi”
  • Geser layar kebawah, dan tekan kunci aplikasi
  • Nonaktifkan buka kunci dengan sidik jari

Cara mengancing WA dengan Sidik Jari di iPhone

di perangkat iPhone terdapat sebuah fitur bernama Touch ID, fungsinya sama dengan Fingerprint yang ada di Android. Hanya penamaannya saja yang berbeda, dan fitur ini tentunya bisa dimanfaatkan untuk mengancing aplikasi WA agar tidak sembarang orang bisa membukanya, dan berikut ini adalah langkah-langkahnya.

  • Bukalah pengaturan yang ada di ponsel Anda, dan masuk ke pengaturan
  • Lalu, tekan menu “Akun”, dan pilih “Privacy”
  • Tekan menu “Screen Lock” dan pilih fitur “Touch ID”
  • Kemudian, aktifkan fitur Touch ID dan aturlah jangka waktunya secara otomatis
  • Saat mengatur jangka waktu, terdapat pilihan durasi yang mulai dari 1 jam, dan selesai

 

Penutup

Itulah bagaimana cara mengancing aplikasi WA dengan sidik jari di ponsel yang Anda gunakan. Langkah-langkahnya mudah diterapkan, bukan? Saya harap langkah-langkahnya mudah diterapkan dan mudah dipahami, dan terimakasih sudah membaca artikel ini, saya harap artikel ini sangat membantu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *